Kalau berbicara mengenai masakan ayam, rasanya tak akan ada habisnya ya. Seperti yang kita tahu nih ya, daging ayam bisa diolah menjadi berbagai masakan enak dan lezat. Mulai dari masakan yang rasanya manis, gurih hingga pedas atau ketiganya campur jadi satu, hihihi. Oh iya nih, ngomongin soal masakan berbahan daging ayam, kali ini saya punya resep praktis membuat ayam bakar pedas manis lho. Mmm, ini merupakan salah satu masakan kesukaan saya. Penasaran apa saja bahan yang dibutuhkan untuk membuat ayam bakar pedas manis ini dan bagaimana cara membuatnya? Simak resepnya berikut ini.
Bahan
- 1 kg ayam (potong 6 bagian atau sesuai selera)
- 2 lembar daun salam
- 3 sdm kecap manis
- 2 sdm air asam jawa
- Air (secukupnya)
Bumbu halus
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 10 buah cabai rawit
- 2 buah cabai merah besar (buang isinya)
- 3 cm kunyit
- 2 butir kemiri
- 2 cm jahe
- 2 cm lengkuas
- 1 batang serai
- Garam (secukupnya)
- Gula (secukupnya)
- Merica (secukupnya)
- Kaldu ayam bubuk (secukupnya)
Cara Membuat
- Cuci bersih daging ayam lalu kukus hingga matang.
- Sementara menunggu daging ayam matang, siapkan bumbu dan haluskan.
- Tumis bumbu bersama daun salam dan air asam jawa. Tambahkan sedikit air biarkan mendidih.
- Angkat ayam lalu lumuri dengan bumbu yang sudah siap. Diamkan kira-kira selama 30 menit sampai 1 jam agar bumbu meresap.
- Jika bumbu sudah meresap, bakar ayam yang telah dilumuri bumbu. Sambil dibakar, oleskan kecap manis.
- Bakar sambil dibolak-balik dan kulit ayam cukup kering.
- Jika sudah matang, angkat lalu sajikan.
Sumber : http://www.vemale.com/